Manfaat Lengkuas Bagi Kesehatan

Manfaat Lengkuas Bagi Kesehatan - Selain sebagai campuran untuk masakan, lengkuas juga digunakan sebagai obat tradisional terlebih untuk lengkuas merah (Alpinia purpurata K Schum).
Nama lain dari lengkuas ialah laos atau kelawas yang mana tanaman ini merupakan jenis tanaman umbi-umbian yang hidup di daerah dataran tinggi maupun rendah.

Adapun ciri morfologi dari lengkuas menurut wikipedia adalah:
  • Lengkuas adalah terna tegak yang tingginya 2 m atau lebih.
  • Batangnya yang muda keluar sebagai tunas dari pangkal batang tua.
  • Seluruh batangnya ditutupi pelepah daun.
  • Batangnya ini bertipe batang semu.
  • Daunnya tunggal, bertangkai pendek, berbentuk daun lanset memanjang, ujungnya runcing, pangkalnya tumpul, dan tepinya rata.
  • Ukurannya daunnya adalah: 25-50 cm × 7-15 cm.
  • Pelepah daunnya berukuran 15-30 cm, beralur, dan berwarna hijau.
  • Perbungaannya majemuk dalam tandan yang bertangkai panjang, tegak, dan berkumpul di ujung tangkai. Jumlah bunga di bagian bawah lebih banyak daripada di atas tangkai, dan berbentuk piramida memanjang.
  • Kelopak bunganya berbentuk lonceng, berwarna putih kehijauan.
  • Mahkota bunganya yang masih kuncup pada bagian ujung warnanya putih, dan bawahnya berwarna hijau.
  • Buahnya termasuk buah buni, bulat, keras, dan hijau sewaktu muda, dan coklat, apabila sudah tua.
  • Umbinya berbau harum, ada yang putih, juga ada yang merah. Menurut ukurannya, ada yang besar juga ada yang kecil.

manfaat lengkuas untuk kulit, manfaat kencur, manfaat kunyit, manfaat temulawak, manfaat jahe, manfaat lidah buaya, manfaat serai, tips manfaat lengkuas bagi kesehatan

Manfaat Lengkuas Bagi Kesehatan


Berikut adalah bagan klasifikasi ilmiah tumbuhan lengkuas:

Oke langsung saja bagi yang memerlukan informasi terkait cara pengolahan lengkuas menjadi obat bisa anda lihat di pengolahan lengkuas untuk dijadikan obat
Dan jika tertarik untuk membudidayakannya silahkan simak tatacaranya di Cara Menanam Lengkuas

Terima kasih atas kunjungannya ke seputar-tanaman-obat.blogspot.com



Manfaat Seledri Bagi Kesehatan

Manfaat Seledri Bagi Kesehatan - Seledri merupakan tanaman yang serba guna juga banyak manfaatnya. Selain sebagai sayuran, seledri pun dikenal sebagai tanaman obat dengan segudang khasiat.
Berikut ada beberapa manfaat seledri bagi kesehatan, diantaranya yaitu: obat batuk, obat darah tinggi, obat obesitas, obat rematik, penyubur rambut. (Sumber : Cara Mengolah Seledri Menjadi Obat Tradisional Atau Herbal).

Seperti dikatakan diatas bahwasannya seledri sangat besar manfaatnya bagi kesehatan, daun, tangkai daun, dan umbi tanaman ini juga bisa dijadikan untuk campuran sop maupun bakso atau dengan kata lain seledri juga tergolong tanaman sayur-sayuran.
Jika anda hobi dengan aktivitas berkebun atau ingin mencoba menanam seledri di halaman rumah, bisa anda simak di: Budidaya seledri Dalam Polybag
manfaat seledri untuk diet, manfaat seledri untuk ginjal, manfaat seledri untuk wajah, manfaat seledri untuk hipertensi, manfaat seledri untuk rambut, manfaat seledri untuk darah tinggi, manfaat kunyit, manfaat jus seledri

Manfaat Seledri Bagi Kesehatan

Menurut wikipedia, Ada tiga kelompok seledri yang dibudidayakan:
  1. Seledri daun atau seledri iris (A. graveolens Kelompok secalinum) yang biasa diambil daunnya dan banyak dipakai di masakan Indonesia.
  2. Seledri tangkai (A. graveolens Kelompok dulce) yang tangkai daunnya membesar dan beraroma segar, biasanya dipakai sebagai komponen salad.
  3. Seledri umbi (A. graveolens Kelompok rapaceum), yang membentuk umbi di permukaan tanah; biasanya digunakan dalam sup, dibuat semur, atau schnitzel. Umbi ini kaya provitamin A dan K. 
Untuk klasifikasi ilmiah seledri dapat dilihat pada bagan dibawah:

Oh iya jika anda ingin tahu tentang nama latin seledri dan tanaman lainnya, silahkan berkunjung ke Nama Nama Latin Tumbuhan.

Terimakasih atas kunjungannya ke seputar-tanaman-obat.blogspot.com

Manfaat Kunyit Bagi Kesehatan

Manfaat Kunyit Bagi Kesehatan - Tahukah anda jika kunyit berasal dari Asia Tenggara? Kunyit atau kunir ini lalu menyebar ke daerah Indonesia, Malaysia, Australia juga Afrika. Selain sebagai rempah-rempah, ternyata kunyit juga digunakan sebagai obat-obatan, dimana tanaman yang termasuk kelompok jehe-jehean ini sangat bermanfaat bagi kesehatan. Tentu banyak sekali manfaat kunyit untuk kesehatan tubuh kita.

Menurut wikipedia: Kandungan utama kunyit adalah kurkumin dan minyak atsiri yang berfungsi untuk pengobatan hepatitis, antioksidan, gangguan pencernaan, anti mikroba, anti kolesterol, anti HIV, anti tumor (menginduksi apostosis), menghambat perkembangan sel tumor payudara, menghambat ploriferasi sel tumor pada usus besar, anti invasi, anti rheumatoid arthritis (rematik).Diabetes melitus, Tifus, Usus buntu, Disentri, Sakit keputihan; Haid tidak lancar, Perut mulas saat haid, Memperlancar ASI; Amandel, Berak lendir, Morbili, Cangkrang (Waterproken).

manfaat kunyit kuning, manfaat air kunyit, manfaat jahe, manfaat lengkuas, manfaat jeruk nipis, manfaat kunyit untuk kesehatan, manfaat kunyit putih, manfaat kunyit untuk wajah

Manfaat Kunyit Bagi Kesehatan

Berdasarkan ulasan diatas tersebut, jelas sudah ternyata kunyit sangat bermanfaat bagi kesehatan, malah sudah sejak zaman dahulu bangsa kita sendiri mengetahui hal tersebut.
Kunyit atau kunir ini digunakan dalam pengobatan tradisional bangsa indonesia.

Bagi anda yang ingin tahu lebih dalam tentang cara pengolahan kunyit menjadi obat, bisa anda lihat di: kunyit untuk dijadikan obat tradisional

Nah jika ada yang berminat untuk membudidayakan kunyit di rumah, bisa anda lihat caranya di: Cara Menanam Kunyit

Manfaat Serai Bagi Kesehatan

Manfaat Serai Bagi Kesehatan - Serai atau sereh banyak orang kenal karena ragam manfaatnya, selain serai bermanfaat bagi kesehatan tubuh, sering pula kita dengar jika tanaman yang satu ini sangat ampuh untuk mengusir vampir kecil atau terkenal dengan sebutan nyamuk, hehe...
Wikipedia pun menuliskan jika "Minyak serai adalah minyak atsiri yang diperoleh dengan jalan menyuling bagian atas tumbuhan tersebut. Minyak serai dapat digunakan sebagai pengusir (repelen) nyamuk, baik berupa tanaman ataupun berupa minyaknya. Kandungan serai antara lain adalah sitronela, yang tidak disukai oleh nyamuk. Maka dari itu, serai dapat dibuat menjadi obat nyamuk dan serangga lainnya."

Fakta lain terkait minyak serai telah diunggulkan dan digunakan sejak zaman dahulu baik bangsa barat atau pun bangsa timur seperti dikutip dari Ruslan Harris, 1989: "Banyak Negara serta kerajaan menjadi termashur karena minyak atsirinya".

manfaat serai dan cara pengolahannya, manfaat jahe, kumpulan manfaat serai, manfaat serai bagi kesehatan, manfaat serai untuk kecantikan, manfaat daun salam, manfaat kencur, manfaat serai untuk kulit

Manfaat Serai Bagi Kesehatan

Serai atau dengan nama latin Cymbopogon citratus ini berdasarkan dari beberapa hasil penelitian ternyata terdapat kandungan  zat antimikroba dan antibakteri yang sangat berguna untuk mengobati infeksi pada usus, lambung, saluran kandung kemih serta berfungsi sebagai penyembuh luka. Maka dari itu serai sangat bermanfaat bagi kesehatan.

Seperti pada artikel sebelumnya (manfaat jahe bagi kesehatan), di Indonesia dikenal beberapa nama lain untuk tanaman obat yang satu ini. Berikut istilah selain serai:
Sumatera :

  • Sumatra: 
Aceh: sere mangat, Gayo : sere, Toba: sange-sange, Minangkabau: serai, Lampung: sorai

  • Jawa: 
Sunda: sereh, Jawa dan Madura: sere

  • Nusa Tenggara
Bali: see, Bima: patah’mpori, Sumba: kendoung witu, Rote: nau sina, Timor: bu muke, Leti: tenian nalai

  • Kalimantan: 
Sampit: serai, Kenya: belangkak, Tidung: salai

  • Sulawesi: 
Bantam: tonti, Gorontalo: timbual, Buol: langilo, Baree “ tiwo embane, Makasar dan Bugis: sare

  • Maluku: 
Kai: rimanil, Goram: dirangga, Seram: tapisa-pisa, Ambon: hisa-hisa, Ulias: hisa, Nusalaut: isalo, Buru: bisa, Halmahera: hewuwu, Ternate: garama kusu, Tidore: baramakusu.


Ciri morfologis dari Serai

  • Memiliki batang semu
  • Batang serai memiliki banyak anakan, berbentuk silindris
  • Daun berwarna hijau muda sampai hijau kebiruan
  • Bentuk daun berupa pita dengan kedua sisinya agak kasar bila diraba
  • Ujung daun lancip
  • Pelepah daunnya bertumpukan secara bersusun dan berwarna putih kusam kehijauan

Klasifikasi ilmiah serai dapat dilihat pada bagan berikut ini:


Kandungan yang ada pada serai adalah:
  • Daun sereh dapur mengandung 0,4%  minyak atsiri dengan komponen yang terdiri dari sitral, sitronelol (66-85%), α-pinen, kamfen, sabinen, mirsen, β-felandren, p-simen, limonen, cis-osimen, terpinol, sitronelal, borneol, terpinen-4-ol, α-terpineol, geraniol, farnesol, metil heptenon, n-desialdehida, dipenten,  metil heptenon, bornilasetat, geranilformat, terpinil asetat, sitronelil asetat, geranil asetat, β-elemen, β-kariofilen, β-bergamoten, trans-metilisoeugenol, β-kadinen, elemol, kariofilen oksida.1,2,15) (sumber: http://pekaranganrumahku.blogspot.com/2016/04/manfaat-menanam-serai.html)

  • Obat Batuk
  • Obat Maag
  • Obat Keseleo
  • Obat Pengusir Nyamuk



Manfaat Lidah Buaya Bagi Kesehatan

Manfaat Lidah Buaya Bagi Kesehatan - Tanaman yang kaya akan zat-zat bermanfaat bagi kesehatan ini tidak sulit untuk kita temukan, bagi mereka yang suka berkebun dipekarangan rumahnya hampir dipastikan memiliki tanaman yang satu ini.
Menurut wikipedia, di negara-negara Amerika, Australia, dan Eropa, saat ini lidah buaya juga telah dimanfaatkan sebagai bahan baku industri makanan dan minuman kesehatan. Bahkan di India lidah buaya banyak dikonsumsi masyarakat sebagai makanan ringan harian dan sebagai kosmetik alami. Jadi dapat disimpulkan kalau lidah buaya ini bermanfaat bagi kesehatan.

Banyak ragam manfaat yang dimiliki oleh tanaman yang dijuluki aloe vera tersebut, sehingga pada zaman dahulu tanaman ini disebut-sebut sebagai tanaman keabadian oleh bangsa mesir kuno. Menurut fakta sejarah menyebutkan bahwa bangsa mesir kuno tersebut telah mengenal lidah bubaya sebagai tanaman obat sejak 1500 SM, yang mana asal muasal aloe adalah dari tanah tandus yakni benua afrika.

manfaat lidah buaya untuk wajah, manfaat lidah buaya untuk rambut, manfaat lidah buaya sebagai obat, manfaat lidah buaya untuk jerawat, manfaat lidah buaya untuk kulit, manfaat jus lidah buaya, manfaat lidah buaya untuk kesehatan, manfaat lidah buaya untuk kecantikan

Manfaat Lidah Buaya Bagi Kesehatan

Ada beberapa Hadist Riwayat Muslim yang menggambarkan tentang penggunaan lidah buaya sebagai tanaman obat pada kala itu, beberapa diantaranya ialah:
  • Utsman pernah mendengar dari ayahnya bahwa Rasulullah bersabda mengenai lelaki yang terserang penyakit mata disaat sedang ihram, 'Olesilah keduanya dengan tanaman ash-shabr (lidah buaya)!' (HR. MUslim)
  • Ummu Salamah pernah meriwayatkan, "Rasulullah masuk menemuiku ketika Abu Salamah meninggal dan aku mengolesiku dengan tanaman lidah buaya, beliau bertanya, 'Apa ini wahai Ummu Salamah?' Aku menjawab, 'Ini hanya lidah buaya wahai Rasulullah, tidak ada wewangian padanya." Rasulullah bersabda, 'Sesungguhnya itu dapat membuat wajah awet muda, maka jangan engkau pakai kecuali malam hari. Janganlah kamu bersisir dengan wewangian atau pacar (inai), karena itu termasuk dalam mewarnai dengan celupan.' Aku berkata, 'Dengan apa aku bersisir wahai Rasulullah?' Beliau menjawab, 'Dengan daun bida engkau tutup kepalamu dengannya." (HR. An-Nasa'i)

Adapun yang menjadi ciri morfologis dari lidah buaya yakni: 
  • Daun berbentuk seperti tombak dengan helaian yang memanjang berupa pelapah
  • Panjang pelapah 40-60 cm
  • Lebar pelapah 8-13 cm
  • Tebal pelapah 2-3 cm
  • Jenis daun tunggal
  • Daun berdaging tebal tidak bertulang
  • Daun memiliki lapisan lilin
  • Daun berwarna hijau keabu-abuan
  • Bagian atas daun rata namun bagian bawah cembung
  • Daun lidah buaya bersifat sekulen

Berikut adalah kandungan gizi lidah buaya hasil riset dari banyaknya lidah buaya yang diteliti (Food Weight) = 100 gr, bagian lidah buaya yang dapat dikonsumsi (Bdd / Food Edible) = 73 %
  • Energi = 4 kkal
  • Fosfor = 186 mg
  • Karbohidrat = 0,4 gr
  • Kalsium = 85 mg
  • Lemak = 0,2 gr
  • Protein = 0,1 gr
  • Zat Besi = 0,8 mg
  • Vitamin A = 0 IU
  • Vitamin B1 = 0,01 mg
  • Vitamin C = 0 mg

Untuk Klasifikasi ilmiah lidah buaya dapat dilihat pada bagan dibawah ini:

Beberapa fakta lainnya yang menerangkan jika telah lama masyarakat dunia mengenal lidah buaya sebagai tanaman obat, diantaranya adalah:
  • Nabi Sulaeman As menanam tanaman lidah buaya dan beliau menggunakannya untuk pengobatan.
  • Pulau Socotra sebagai areal tanaman lidah buaya telah ditaklukan oleh Alexander Agung. Dan memanfaatkan aloe vera tersebut utuk mengobati para bala tentaranya.
  • Rahasia perawatan kulit halus Cleopatra ternyata tidak lain adalah lidah buaya.
  • 1940 jepang menggunakan lidah buaya untuk pengobatan luka, dan ternyata penderita lebih cepat sembuh dibanding dengan pengobatan lain. Kejadian ini menarik perhatian pihak Amerika Serikat.

  • Obat Ambeien
  • Obat Batuk
  • Obat Bisul
  • Obat Cacingan
  • Obat Diabetes
  • Obat Jerawat
  • Obat Luka Bakar
  • Obat Penyubur Rambut
  • Obat Radang Tenggorokan
  • Obat Sembelit

Pengolahan lidah buaya menjadi obat (obat luar dan obat dalam) tidak sulit apalagi ribet, kita sendiri dapat dengan mudah untuk mengolahnya. Bagi yang memerlukan informasi terkait cara pengolahan lidah buaya menjadi obat, silahkan berkunjung ke: pengolahan lidah buaya untuk dijadikan obat.
Pada link tersebut dijelaskan langkah demi langkah / proses pengolahan lidah buaya hingga bisa digunakan sebagai obat.

Terimakasih atas kunjungannya ke seputar-tanaman-obat.blogspot.com, semoga ulasan yang ada bisa membantu apa yang sedang saudara cari atau perlukan saat ini. Salam...


Manfaat Jahe Bagi Kesehatan

Manfaat Jahe Bagi Kesehatan - Selain sebagai rempah, jahe juga tergolong pada tanaman obat-obatan dimana kita dapat mengolahnya dengan sangat sederhana alias tidak ribet. Jadi sangatlah jelas kalau jahe bermanfaat untuk kesehatan kita.
Menurut wikipedia, di Asia Tenggara ditemukan sekitar 80-90 jenis Zingiber yang diperkirakan berasal dari India, Malaya dan Papua. Namun hingga saat ini, daerah asal tanaman jahe belum diketahui.

manfaat kencur, manfaat jahe sebagai obat, manfaat jahe untuk diet, manfaat air jahe, manfaat jahe merah, manfaat jahe putih, manfaat jahe bagi kesehatan, manfaat jahe untuk kesehatan

Manfaat Jahe Bagi Kesehatan


Adapun yang menjadi ciri morfologis dari jahe yakni: 
  • Tinggi batang semu mencapai 30 - 100 cm.
  • Akar dari jahe berbentuk rimpang
  • Daging rimpang memiliki warna kuning - kemerahan dengan bau yang khas dan menyengat.
  • Panjang daun  15 - 23 mm
  • Tangkai daun berbulu halus.
  • Bunga jahe berbentuk bulat telur dengan panjang 3,5- 5 cm dan lebar 1,5 - 1,75 cm.
  • Gagang bunga bersisik sebanyak 5 - 7 buah.
  • Bunga berwarna hijau kekuningan.
  • Bibir bunga dan kepala putik ungu.
  • Tangkai putik berjumlah dua.

Berikut adalah kandungan gizi jahe dari hasil riset pada banyaknya Jahe yang diteliti (Food Weight) = 100 gr dengan bagian Jahe yang dapat dikonsumsi (Bdd / Food Edible) = 97 %
  • Energi Jahe = 51 kkal
  • Protein Jahe = 1,5 gr
  • Lemak Jahe = 1 gr
  • Karbohidrat Jahe = 10,1 gr
  • Kalsium Jahe = 21 mg
  • Fosfor Jahe = 39 mg
  • Zat Besi Jahe = 2 mg
  • Vitamin A Jahe = 30 IU
  • Vitamin B1 Jahe = 0,02 mg
  • Vitamin C Jahe = 4 mg

Untuk Klasifikasi ilmiah jahe dapat disimak pada bagan dibawah ini:


Ada 3 jenis jahe yang dapat kita jumpai di pasaran, diantaranya jahe gajah atau jahe badak, jahe kuning dan yang ketiga jahe merah. Dari ketiga jenis jahe tersebut yang paling pas atau cocok untuk dijadikan bahan dasar obat/farmasi maupun bahan dasar jamu adalah jahe merah, karena kandungan minyak atsirinya paling tinggi dibanding kedua jahe lainnya.

Pada habitatnya, jahe akan tumbuh subur pada ketinggian 0-1500 meter diatas permukaan laut, namun lain hal dengan jahe gajah yang akan tumbuh baik di ketinggian 500-950 meter. Curah hujan yang dibutuhkan tanaman ini untuk berproduksi dengan bagus ialah 2500-3000 mm per tahunnya.
Sedangkan untuk PH tanah yang dibutuhkan ialah antara 5,5-7,0. dengan kelembaban sekitar 80% serta unsur hara yang tinggi.

Oh iya, di Indonesia sendiri jahe ini banyak sebutannya, beberapa nama berbeda pada masing-masing daerah yang berbeda pula. Dengan kata lain jahe ini memiliki berbagai macam nama daerah, diantaranya yaitu: 
  • Sumatra: jahe dikenal dengan halia (Aceh), beuing (Gayo), bahing (Karo), pege (Toba), sipode (Mandailing), lahia (Nias), sipodeh (Minangkabau), page (Lubu), dan jahi (Lampung). 
  • Jawa: jahe dikenal dengan jahe (Sunda), jae (Jawa), jhai (Madura), dan jae (Kangean).
  • Sulawesi: jahe dikenal dengan nama layu (Mongondow), moyuman (Poros), melito (Gorontalo), yuyo (Buol), siwei (Baree), laia (Makassar), dan pace (Bugis).
  • Nusa Tenggara: jahe dikenal dengan jae (Bali), reja (Bima), alia (Sumba), dan lea (Flores).
  • Kalimantan: jahe dikenal dengan sebutan lai (Dayak), tipakan (Banjarmasin)
  • Maluku: jahe disebut dengan nama hairalo (Amahai), pusu, seeia, sehi (Ambon), sehi (Hila), sehil (Nusalaut), siwew (Buns), garaka (Ternate), gora (Tidore), dan laian (Aru).
  • Papua: jahe disebut dengan nama tali (Kalanapat) dan marman (Kapaur).

Manfaat Jahe Bagi Kesehatan:
  • Obat Batuk
  • Obat Borok
  • Obat Cacing Gelang
  • Obat Digigit ular
  • Obat Eksem
  • Obat Gatal
  • Obat Mabuk Perjalan
  • Obat Masuk angin
  • Obat Mual
  • Obat Panu
  • Obat Rematik
  • Obat Sakit kepala
  • Obat Terkilir
  • Obat Vitiligo
Pengolahan jahe menjadi obat (obat luar dan obat dalam) tidak sulit apalagi ribet, kita sendiri dapat dengan mudah untuk mengolahnya. Bagi yang memerlukan informasi terkait cara pengolahan jahe menjadi obat, silahkan berkunjung ke: pengolahan jahe untuk dijadikan obat.
Pada link tersebut dijelaskan langkah demi langkah / proses pengolahan jahe hingga bisa digunakan sebagai obat.

Terimakasih atas kunjungannya ke seputar-tanaman-obat.blogspot.com, semoga ulasan yang ada bisa membantu apa yang sedang saudara cari atau perlukan saat ini. Salam...

Menyingkap Rahasia Tanaman Obat

Menyingkap Rahasia Tanaman Obat - “Dan kami tidak menciptakan langit dan bumi dan segala apa yang ada diantara keduanya dengan main-main.”  ( Al – Qur’an Surat Al-anbiya’ ayat 16),  Maha Benar Allah dengan segala firman-Nya.
Seperti yang kita tahu bahwa tanaman merupakan salah satu makhluk hidup yang tumbuh di muka bumi ini, tak terkecuali dengan tanaman obat yang menjadi topik utama pada artikel-artikel dalam seputar-tanaman-obat.blogspot.com
Segala sesuatu yang diciptakan Sang Kholik tidaklah sembarang juga sia-sia, ini seseuai dengan ayat yang tertulis diatas tadi.

macam-macam tanaman obat, tanaman obat dan khasiatnya, tanaman obat asam urat, tanaman obat dan manfaatnya, tanaman obat kumis kucing, tanaman obat keluarga, tanaman hias, pengertian tanaman obat

Menyingkap Rahasia Tanaman Obat


Banyak para ilmuwan berusaha untuk menyingkap rahasia yang tersimpan pada tanaman yakni terkait khasiat dari berbagai jenis tanaman, yang mana salah satunya ialah menguak manfaat tanaman sebagai obat-obatan.
Republica.co.id pernah menulis tentang salah seorang cendikiawan Muslim yang mengungkap rahasia dibalik tanaman, dimana dalam ulasannya menyebutkan kalau ad-Dinawari adalah salah satu pakar botani Muslim ternama abad pertengahan (828-896 M), Ia disebut-sebut sebagai otak di balik kesuksesan Revolusi Hijau melalui bukunya yang berjudul an-Nabat.
Buku tersebut berisi tentang berbagai macam serta jenis tanaman lengkap dengan karakteristik, kualitas, sifat juga terdapat pembahasan mengenai tanah yang baik untuk ditanami. Sebanyak 637 jenis tanaman yang dibahas dalam buku an-Nabat (sekarang dikenal dengan naman book of plants) tersebut.

Subhanallah, yang ini sangat menarik sekali untuk kita ketahui, selain kurma dan tin, ternyata jahe adalah tanaman yang disebut-sebut dalam Al-Qur'an, “Di dalam surga itu mereka diberi minum segelas (minuman) yang campurannya adalah jahe.“ (QS: Al Insan (76 ) : 17 ).
Dari Abu Sa’id Al Khudri dia menceritakan: “Raja Romawi pernah menghadiahkan kepada Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wassallam satu karung jahe. Beliau memberikan kepada setiap orang satu potong untuk dimakan dan aku juga mendapatkan satu potong untuk kumakan.” (HR: Abu Nuaim).

Untuk di Indonesia sendiri, masyarakat telah mengetahui tentang tanaman obat ini sejak ribuan tahun silam, ditambah dengan masuknya Hindu, Budha dari India dan China, Kristen dari negara barat Spanyol, Portugis dan Islam yang masuk melalui pedagang dari Gujarat dan Turki, maka semakin memperkaya pengetahuan masyarakat akan tanaman obat yang diaplikasikannya dengan pengobatan tradisional Indonesia.
Adapun bukti sejarah berkenaan dengan pengetahuan masyarakat dulu tentang tanaman obat bisa kita lihat dari peninggalan berupa prasasti, relief candi, alat-alat pembuat jamu, naskah kesusasteraan.

Hingga saat ini tanaman obat tidak pernah ditinggalkan oleh masyarakat dunia, malahan sekarang peracikan dan pengemasan dilakukan secara modern tentunya.
Para ahli atau ilmuwan pun terus-menerus melakukan riset serta penelitian-penelitiannya terhadap tanaman-tanaman untuk menyingkap rahasia guna mendapatkan khasiat dan manfaatnya.